Muh. Ahkam Jayadi
Muh. Ahkam Jayadi
  • Dec 7, 2021
  • 106

Tim Siaga Bencana Kecamatan Tanete Rilau Gerak Cepat Bantu Korban Banjir di Soreang

BARRU - Hujan dengan intensitas tinggi melanda seluruh wilayah Kabupaten Barru selama 3 hari, sejak Ahad (5/12/2021) hingga Selasa (7/12/2021), mengakibatkan hampir seluruh wilayah Kecamatan Tanete Rilau terendam banjir.

Salah satu wilayah yang terdampak banjir cukup parah yaitu di Lingkungan Soreang, Kelurahan Tanete, Kecamatan Tanete Rilau.

Ratusan warga di lingkungan tersebut terjebak banjir dan aktivitas masyarakat lumpuh total.

Mengantisipasi hal tersebut, Tim Siaga Bencana Kecamatan Tanete Rilau dipimpin Camat Akmaluddin S.STP. M.Si., bersama Kapolsek Tanete Rilau Iptu Aspar Hakim SH.MH., bersama anggotanya mengunjungi lokasi tersebut dan sekaligus memberikan bantuan makanan.

Camat Tanete Rilau, Akmaluddin S.STP. M.Si., mengatakan bahwa saat ini pihaknya memberikan bantuan kepada masyarakat Soreang, Kelurahan Tanete yang terisolir akibat banjir.

"Untuk sementara waktu kita lakukan evakuasi dan sebagian masyarakat kita bantu yang membutuhkan fasilitas untuk bisa ke pasar membeli bahan pokok", ungkapnya.

Selain penanganan banjir kata Akmaluddin, Tim Siaga Bencana Tanete Rilau juga terus melakukan penanganan terhadap pohon tumbang yang menimpa rumah warga.

"Selanjutnya kami ke lokasi pohon tumbang yang menimpa rumah warga atas nama Muh. Sunusi, di Dusun Bungi Desa Lalabata, bersama bapak Kapolsek Tanete Rilau, Pemerintah Desa Lalabata, RT, BPD dan Masyarakat setempat", terangnya.

(Ahkam)

Bagikan :

Berita terkait

MENU